Bagi seorang mahasiswa, fungsi laptop memang sangatlah penting untuk mendukung pengerjaan penyelesaian tugas dibanding dengan komputer biasa, karena selain praktis dan mudah dibawa kegunaan laptop juga bisa diandalkan saat mengadakan presentasi. Kebutuhan setiap mahasiswa akan laptop tidak semua sama tergantung dai kebutuhan jurusan kuliah dari mahasiswa tersebut. Namun spesifikasi laptop yang dibutuhkan secara umum yakni berupa performa yang cepat, tangguh, namun harga yang terjangkau. Berikut adalah Rekomendasi laptop yang cocok untuk mahasiswa :
3 Laptop Yang Cocok Untuk Mahasiswa Seharga 3 Jutaan
- ASUS Vivobook E203MAH-FD011T, Hadir dengan seri Eeebook E203 laptop besutan ASUS ini menggabungkan desain yang stylish dengan performa yang handal serta harga terjangkau. Layarnya yang terbilang tidak terlalu besar untuk ukuran laptop yakni 11.6” dengan LED-Backlight HD (1366x768) 60HZ ini didukung Intel HD Graphics yang akan membuat mata penggunanya nyaman. Pada memori bawaannya notebook ini terdapat 2GB SDRAM dengan Hard Drives 500GB 5400RPM SATA HDD yang dinilai cukup untuk sekedar dipakai untuk keperluan tugas kampus bagi mahasiswa. Prosesor yang digunakan juga cukup mumpuni yakni Intel Celeron N4000 yang akan mendukung semua perintah komputasi pengguna dengan baik. Harga yang dibandrol untuk laptop dari ASUS ini adalah sekitar Rp. 3.150.000.
- Lenovo Ideapad 130-00ID, Berbeda dengan dari ASUS yang sudah dipaparkan, produk laptop dari Lenovo ini memiliki layar yang lebih besar yakni selebar 14” yang didukung oleh AMD RADEONTM R3 pada graphics cardnya. Berbicara tentang kinerjanya, laptop ini membawa prosessor AMD A4-9125 dengan kapasitas RAM 4GB DDR4, sedangkan untuk memori untuk pendukung penyimpanannya yakni menggunakan 500GB SATA HDD. Fitur lain yang dimiliki laptop ini untuk menunjang berbagai kinerjanya juga sudah cukup mumpuni seperti konektivitas Wifi 1X1 AC, Bluetooth 4.1, Camera 0.3MP dengan single Microphone, serta kapasitas baterai 2Cell 30WH. Harga yang dipatok untuk pembelian unit ini sebesar Rp. 3.399.000.
- ACER Aspire 3 A314-21-49WC, Produk Acer memang sudah dikenal lama menjadi salah satu merk dengan jumlah produksi laptop terbanyak sejak zaman dahulu. Harga laptop yang ditawarkan untuk seri ini cukup terjangkau yaitu sekitar Rp. 3.550.000,- untuk spesifikasi yang cukup mumpuni. Prosesor yang digunakan adalah AMD A4-9120E dengan RAM-nya 4GB DDR4 beserta memori bawaannya sebesar 1TB dinilai mampu diandalkan bagi para mahasiswa untuk menyelesaikan tugas kuliahnya. Layar laptop ini selebar 14” 1366x768 HD dengan teknologi CineCrystalTM serta AMD Radeon R3 sebagai Graphics cardnya. Tak ketinggalan, laptop ini juga membawa sistem konektivitas yang lengkap seperti Bloetooth 4.2, SD Card Reader, WebCam, dan Wireless LAN 2.4 GHz.
Isi komentar